spot_img
SportstationSadis, Timnas Indonesia Bantai Vietnam 3-0 di Piala AFF

Sadis, Timnas Indonesia Bantai Vietnam 3-0 di Piala AFF

Timnas Indonesia bakal menghadapi Timnas Vietnam di semifinal Piala AFF 2022. Duel digelar dalam 2 leg pada 6 dan 9 Januari 2023 mendatang.

Must read

Jakarta, Mambruks.Com – Timnas Indonesia bakal menghadapi Timnas Vietnam di semifinal Piala AFF 2022. Duel digelar dalam 2 leg pada 6 dan 9 Januari 2023 mendatang.

Bicara mengenai head to head melawan Vietnam, Indonesia sempat memiliki memori manis. Itu terjadi pada Piala AFF 2004.

Dilansir 11v11, Indonesia bertemu Vietnam di penyisihan Grup A Piala AFF, 11 Desember 2004 silam.

Artikel Terkait:
Hasil Piala AFF 2022: Timnas Indonesia Ditahan 10 Pemain Thailand, Skor 1-1

Skuad Garuda yang kala itu ditukangi Peter Withe harus bertanding di hadapan suporter Vietnam di My Dinh National Stadium, Hanoi.

Di luar dugaan, Indonesia mampu tampil beringas atau sadis. Indonesia sukses menggasak tuan rumah dengan skor telak yaitu 3-0. Tiga gol Indonesia dicetak pada babak pertama.

Dimulai dengan gol Mohammad Mauly Lessy (19′), disusul gol Boaz Solossa (21′) dan terkahir Ilham Jaya Kesuma (45′). Dikutip VIVA.

Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, Piala AFF 2022, Piala AFF, Indonesia vs Vietnam
Kapten timnas Indonesia , Boaz Solossa (2004).

Indonesia akhirnya lolos ke semifinal sebagai juara Grup A dengan mengoleksi 10 poin dari 4 laga, disusul Singapura yang menjadi runner up dengan 8 poin.

Artikel Menarik:
Bursa Transfer Liga 1: Bali United Resmi Pisah dengan Willian Pacheco, Ini Alasannya

Sedangkan Vietnam yang menjadi tuan rumah penyisihan grup gagal melaju ke semifinal. Mereka finis di posisi ketiga dengan 7 poin.

Sayangnya, perjalanan Indonesia kal itu harus berakhir antiklimaks di final. Indonesia harus puas menjadi runner up setelah dikalahkan Singapura dengan agregat 2-5.

Anda dapat membaca berbagai berita-berita teraktual kami di platform Google News.

spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Recent

Popular