spot_img
HeadlinesYan Mandenas Didesak Mundur dari Persipura, Nama Frans Pigome dan Jack Komboy...

Yan Mandenas Didesak Mundur dari Persipura, Nama Frans Pigome dan Jack Komboy Diusulkan

Must read

Jayapura, Mambruks.Com-Pencinta Persipura Jayapura, Black Danger Community (BDC) meminta Yan Mandenas selaku Manajer tim Persipura untuk segera mundur dari posisi Manajer Persipura dan mengembalikan jabatan tersebut kepada Manajemen. BDC melihat sikap Yan yang dianggap tidak menaruh respek pada Ketua umum Persipura, Benhur Tommy Mano bahkan cenderung menyudutkan.

“Kami pendukung setia Persipura dari BDC meminta saudara Yan Mandenas untuk stop menunjukkan sikap tidak respek kepada Ketua Umum, dan kalau tidak mampu bekerja lebih baik mundur dari kursi manager Persipura,” tegas Ketua BDC, Yansen Kareth kepada wartawan, Rabu (6/7).

Menurut Yansen, Yan Mandenas perlu menjaga sikap karena belum berbuat apapun untuk Persipura.
Dikatakan Yansen, Yan cenderung mendelegitimasi Ketua Umum. “Jangan arogam. Pengurus yang tunjuk anda jadi manager kok, harus ada respek dan tahu diri, kecuali sudah kerja sesuatu yang luar biasa boleh, belum bikin apa kok sudah arogan begitu,” ujarnya.

Curhat Yan Mandenas Urus Persipura: Banyak Dibebankan ke Saya, Sementara SK Belum Ada

Pihaknya juga melihat bahwa apa yang telah disampaikan Yan Mandenas di beberapa media sudah menimbulkan kontroversi.

“Kami lihat juga beliau sampaikan hal yang bertentangan ya, katanya belum ada SK, kok kenapa anda sudah lakukan ‘move’ tanpa SK ? Sudah ketemu sponsor, sudah bikin deal, apakah itu berarti tindakan anda tidak sah karena SK ? Ini lucu menurut kami,” papar Yansen.

Maka itu akan sangat baik jika Yan melepaskan saja jabatan sebagai Manajer sebab masih banyak tokoh lain yang siap mengemban amanah sebagai Manajer Persipura. “Apalagi beliau di DPR RI, supaya lebih fokus. Saat ini kebutuhan Persipura 21 M dan saat ini dari sponsor 4 M, kira-kira apakah Tim bisa jalan sampai kompetisi selesai ka tidak, atau jangan sampe nanti baru terima gaji 2 atau 3 bulan langsung off,” tukasnya.

Yansen pun mengusulkan 2 nama yang cocok untuk menggantikan posisi Yan. “Kami sarankan Yan Mandenas segera mundur dan sebaiknya serahkan jabatan ke Pak Jack Komboy atau Pak Frans Pigome,” pungkas Yansen.

Anda dapat membaca berbagai berita-berita teraktual kami di platform Google News.

spot_img

More articles

1 COMMENT

Leave a Reply to Simion pigome Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Recent

Popular