Jakarta, Mambruks.com-Bacapres dari Partai Nasdem, Anies Baswedan diteriaki sebagai presiden saat menghadiri Rakernas Partai Ummat, Asrama Haji, Jakarta Timur, Selasa (14/2).
Pantauan di lokasi, Anies tiba di Asrama Haji sekitar pukul 13.40 WIB. Mengenakan baju batik ia langsung disambut ratusan kader Partai Ummat.
Saat berjalan menuju podium utama, Anies tampak disambut kader yang berebutan menyalami eks Gubernur DKI Jakarta itu. Sesekali mereka menyerukan kalimat ‘Anies Presiden’.
Baca Juga: Anies Dituding Ingkar Janji, Ini Respon Prabowo Soal Perjanjian di Pilkada DKI
Anies bahkan terlihat kesulitan menuju podium utama lantaran kader Partai Ummat berdesak-desakan untuk menyalami Anies.
Partai Ummat sendiri menggelar Rakernas sejak Senin (13/2) kemarin. Agenda utama rakernas ialah untuk konsolidasi pemenangan Pemilu 2024. Diketahui, Partai Ummat juga telah dinyatakan lolos sebagai peserta Pemilu 2024.
Ini pertama kalinya partai yang didirikan Amien Rais itu mengikuti pemilu.