spot_img
ScoopGempa M 5,2 Pasien RSUD Dok II Dirawat di Halaman Parkir

Gempa M 5,2 Pasien RSUD Dok II Dirawat di Halaman Parkir

Must read

Jayapura, Mambruks.com – Pasien Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dok II Jayapura, terpaksa diungsikan keluar ruangan, saat gempa berkekuatan Magnitudo 5,2 mengguncang kota Jayapura, Selasa (3/1) malam.

Akibat gempa berdurasi 10 detik ini puluhan pasien di RSUD Dok II Jayapura diungsikan ke halaman parkir rumah sakit.

Wakil Direktur RSUD Dok II Jayapura, dokter Andreas Pikey mengatakan, terpaksa mengungsikan pasien ke halaman parkir guna mengantisipasi adanya gempa susulan.

“Jadi, Ini sifatnya hanya sementara, kita ungsikan ke halaman parkir dulu sambil memantau informasi dari BMKG nanti kalau pasien sudah tenang kita geser lagi ke dalam, tapi di tempat yang mudah dievakuasi,” ungkap dr. Pikey, selasa (3/1/2023) malam.

Sepasang suami istri Fandy dan Elin Maury yang saat itu sedang menjaga bayinya di ruangan anak, ketika merasakan adanya getaran tiba-tiba, langsung berlari keluar ruangan untuk menyelamatkan diri sambil menggendong bayinya.

“Getarannya cukup kuat tadi, karena panik kami langsung lari keluar dari ruang bangsal anak yang berada di lantai dua,” terang Elin.

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Papua, Wiliam Manderi yang turun langsung ke beberapa titik pengungsian, salah satunya di RSUD Dok II Jayapura menyampaikan, pihaknya akan mendirikan tenda darurat yang difungsikan untuk mengantisipasi dampak gempa susulan.

“Malam ini juga akan kami dirikan tenda pengungsian darurat untuk menampung para pasien yang saat ini berada di halaman parkir rumah sakit. Kebanyakan pasien yang dibawa mengungsi oleh keluarga berasal dari bangsal anak, sementara pasien lain masih tetap berada di ruangan. Mereka panik dan tidak nyaman, kasihan banyak anak-anak,” ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut juga Wiliam Manderi mengimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan jangan panik serta lebih berhati-hati dalam mengakses informasi yang tidak jelas sumbernya.

Anda dapat membaca berbagai berita-berita teraktual kami di platform Google News.

spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Recent

Popular