Jakarta, Mambruks.Com – Informasi Gempa Terkini BMKG berkekuatan magnitudo 4,7 terjadi di kota Cilacap, Jawa Tengah. Gempa tersebut berpusat di laut.
“Info Gempa Mag: 4.7,” kata BMKG dalam keterangannya, Sabtu (29/10/2022).
BMKG mencatat gempa bumi terjadi pukul 08.02 WIB. Lokasi gempa berada di 8,33 Lintang Selatan (LS) dan 109,09 Bujur Timur (BT).
Artikel Terkait:
Gempa Bumi Magnitudo 5,8 Guncang Bali, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami
Pusat gempa tepatnya di 67Km tenggara Cilacap, Jawa Tengah. Kedalaman gempa mencapai 19 kilometer.
Belum diketahui laporan lebih jelasnya terkait dampak akibat gempa ini.