spot_img
ScoopBSU Tahap 7 Akan Cair Melalui Kantor Pos

BSU Tahap 7 Akan Cair Melalui Kantor Pos

Penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) atau BLT subsidi gaji tahun 2022 melalui PT Pos Indonesia akan dilakukan pada tahap 7.

Must read

Jakarta, Mambruks.Com – Penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) atau BLT subsidi gaji tahun 2022 melalui PT Pos Indonesia akan dilakukan pada tahap 7. Hal tersebut disampaikan oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

Data calon penerima BSU 2022 yang disalurkan oleh PT Pos Indonesia dilakukan setelah penyaluran BSU melalui Bank Himbara terselesaikan semuanya. Dilansir dari akun resmi Twitter @KemnakerRI.

“Data calon penerima BSU yang disalurkan oleh PT Pos Indonesia akan disalurkan pada tahap VII, yakni setelah penyaluran BSU melalui Bank Himbara terselesaikan semuanya,” tulis Kemnaker.

Artikel Terkait:

BSU Tahap 6 Mulai Cair 17 Oktober , Yuk Cek.

Warna-warna Indah Terumbu Karang, Darimana datangnya?

Penyaluran BSU tahap 6 yang telah berjalan beberapa waktu yang lalu sebetulnya akan dilakukan melalui PT Pos Indonesia, akan tetapi, kemudian dilakukan perbaikan data. Beberapa calon penerima BSU dapat menyampaikan data rekening yang aktif di Bank Himbara.

Oleh karena itu, penyaluran BSU tahap 6 masih diperuntukkan bagi pekerja atau buruh yang telah memiliki rekening di Bank Himbara.

BSU tahun 2022 telah tersalurkan kepada 9.209.089 orang atau 71,64 persen dari total target penerima, menurut penghitungan secara keseluruhan dari tahap I sampai tahap 6.

Maka dari itu pekerja atau buruh yang telah ditetapkan sebagai calon penerima BSU, namun belum ditetapkan sebagai penerima, bisa mengecek secara berkala status penyaluran di laman bsu.kemnaker.go.id.

Dikutip dari pemberitaan sebelumnya, cara pencairan dana BSU 2022 di kantor pos bagi para pekerja atau buruh yang sudah ditetapkan sebagai calon penerima BSU 2022, bisa langsung datang ke kantor pos setempat.

Disebutkan bahwa pencairan BSU tetap akan dilayani oleh petugas, meskipun alamat penerima BSU yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan tidak sesuai dengan domisili.

Pekerja atau buruh yang akan melakukan pencairan BSU di kantor pos dapat membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan menunjukkan tangkapan layar (screenshot) status penyaluran bantuan di portal Siap Kerja atau laman bsu.kemnaker.go.id yang bertuliskan “BSU Anda Telah Disalurkan”.

Calon penerima BSU sebesar Rp 600.000 bisa membawa surat keterangan sebagai penerima BSU tahun 2022 dari perusahaan masing-masing, jika situs tersebut tidak bisa diakses.

Artikel Menarik:

Bea Balik Nama Dihapus, Kapan Diberlakukan?

Hindari Pajak Progresif Kendaraan Bermotor, Simak Caranya!

Namun, hingga saat ini waktu pencairan BSU tahap 7 di kantor pos ini masih belum disebutkan secara pasti. Meski begitu, Kemnaker telah mencairkan BSU 2022 tahap 6 dan dan pencairan BSU tahap 7 akan dilakukan dalam waktu dekat.

“Dari data yang tidak dapat tersalurkan kita kembalikan ke BPJS Ketenagakerjaan, ternyata ada yang bisa dilakukan perbaikan data rekeningnya. Jadi minggu ini kita salurkan,” Ujar Menaker Ida pekan lalu.

Sekian informasi Mengenai BS TAhap 7 yang akan dicairkan melalui kantor pos – PT. Pos Indonesia. Semoga Bermanfaat.

 

Anda dapat membaca berbagai berita-berita teraktual kami di platform Google News.

spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Recent

Popular