spot_img
ScoopPemprov Papua Gelar Sejumlah Kegiatan HUT RI

Pemprov Papua Gelar Sejumlah Kegiatan HUT RI

Must read

Jakarta, Mambruks.com– Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua dipastikan menggelar sejumlah kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77, 17 Agustus 2022 mendatang.

Salah satunya panggung hiburan rakyat bertempat di Stadion Lukas Enembe, Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika setempat, Jeri A. Yudianto membenarkan itu.

Dikutip dari Koreri, Pemprov Papua tak hanya menyediakan panggung hiburan rakyat, panitia penyelenggara tingkat provinsi juga menyediakan stand pameran bagi Usaha Menengah Kecil Mikro (UMKM) di sekitar area Stadium Lukas Enembe.

“Sehingga diharapkan nantinya selain masyarakat datang untuk melihat hiburan rakyat, tetapi ada produk lokal yang bisa ditawarkan oleh para UMKM setempat. Sehingga selain memeriahkan HUT RI diharapkan ada perputaran ekonomi bagi UMKM setempat nantinya,” kata Jeri, di Jayapura, Jumat (29/7/2022).

Artikel lainnya: Natalius Pigai Minta KPK Proses Hukum Bupati Merauke dan Oknum Anggota DPR RI Terkait Dugaan Suap Revisi UU Otsus dan DOB Papua

Sementara itu, pada 1 – 30 Agustus 2022, panitia setempat juga mengadakan sejumlah kegiatan yang diantaranya, jalan santai dan perlombaan yang diperuntukkan bagi masyarakat umum.

“Ada pula kegiatan bhakti sosial, anjang sana, donor darah serta hal terkait lainnya yang sudah barang tentu diharapkan bisa ada partisipasi dari masyarakat. Sebab sekali lagi HUT kemerdekaan ini adalah milik kita semua warga Papua dalam bingkai NKRI,” ucap Jeri

Sebelumnya, Asisten Sekda Papua Bidang Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat, Muhammad Musa’ad menyatakan perayaan HUT RI ke 77 dipusatkan di Stadium Lukas Enembe.

Penentuan perayaan di Stadion Lukas Enembe, bertujuan agar tak mengganggu aktivitas warga di Kota Jayapura saat pelaksanaan upacara bendera yang biasanya digelar di Stadion Mandala Jayapura.

“Stadion Lukas Enembe ini kan punya lahan parkir yang luas. Sehingga pemusataan perayaan di Stadion Lukas Enembe adalah opsi yang paling tepat. Supaya juga tidak mengganggu aktivitas masyarakat,” tandasnya.

Anda dapat membaca berbagai berita-berita teraktual kami di platform Google News.

spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Recent

Popular