spot_img
ScatteringRagam Hampers Lebaran Sederhana

Ragam Hampers Lebaran Sederhana

Memberi hampers sebelum lebaran adalah tradisi bagi sebagian orang.

Must read

Jakarta, Mambruks.com- Memberi hampers sebelum lebaran adalah tradisi bagi sebagian orang. Hampers biasanya diberikan kepada orang yang dicintai dan orang terdekat seperti keluarga, sahabat, pasangan dan lain-lain.

Memberi hampers adalah pertanda keberuntungan di hari raya Idul Fitri. Dengan adanya hampers juga dapat menjadi sarana silaturahmi kepada orang tersayang.

Biasanya hampers terkemas dalam keranjang atau wadah sehingga terlihat indah. Berikut rekomendasi hampers lebaran sederhana yang cocok diberikan kepada orang terkasih.

Hampers sederhana untuk Lebaran

1. Alat Sholat

Ide hampers yang pertama adalah alat sholat. Sebagai umat muslim hampers alat sholat akan sangat bermanfaat karena bukan hanya dapat digunakan di bulan puasa, namun dapat juga akan berguna di hari-hari biasa. Tidak hanya itu, dengan memberikan alat sholat dapat menjadi pahala jariyah juga bagi kita yang memberinya.

Alat sholat seperti mukena, sarung, dan sajadah juga dapat menjadi alternatif loh, apalagi sekarang banyak mukena dan sajadah jadi makin lucu dan sederhana.

2. Lilin Aromaterapi

Ide hampers yang kedua adalah lilin aroma terapi. Momen Idul Fitri merupakan momen yang penuh kehangatan untuk banyak orang bukan hanya dapat berkumpul dengan orang tersayang dapat juga menjadi ajang silaturahmi dengan orang lain.

Lilin aromaterapi merupakan hampers yang cocok karena dengan beragam wangi dan bentuknya dapat menjadi bingkisan yang cocok dan kekinian namun terkesan sederhana.

Baca juga: 10 Pilihan Kado Buat Cowok Biar Makin Bahagia

3. Kue Kering

Ide hampers yang berikutnya adalah kue kering. Kue kering banyak sekali menjadi salah satu alternatif untuk hampers karena banyak yang menyukainya. Kue kering banyak jenisnya seperti nastar, kastengel, sagu, kue putri salju, cookies, maupun kue lidah kucing.

4. Cokelat

Ide hampers yang terakhir adalah cokelat. Cokelat sangat cocok kamu berikan sebagai hadiah hampers karena bentuknya yang beragam dan mudah kita temui. Maka dari itu, cokelat merupakan hampers yang cocok kamu berikan kepada orang tersayang.

Anda dapat membaca berbagai berita-berita teraktual kami di platform Google News.

spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Recent

Popular