Bali, Mambruks.com- Aktris Hollywood Anne Hathaway akan menghadiri puncak pertemuan Business 20 (B20) di Bali pada 13-14 November 2022, sebagai rangkaian dari KTT G20.
Kehadiran bintang film Les Miserables itu dikonfirmasi melalui unggahan di akun Twitter resmi B20 (@b20).
Dalam unggahan tersebut, Anne disebut-sebut menjadi salah satu pembicara yang tampil secara virtual dalam sesi bertajuk “Accelerating Economic Transformation and Inclusive Productivity Growth”.
Baca juga: Wow! KTT G20 Bali Akan Dihadiri 39 Tamu Penting Jokowi, Siapa Saja?
Dikutip dari ANTARA, perempuan berusia 39 tahun itu hadir sebagai UN Women Goodwill Ambassador, mewakili Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Akun Instagram yang mengonfirmasi keikutsertaan Hathaway dipenuhi dengan komentar dari netizen yang mengungkapkan kegembiraan mereka. Meskipun postingan tersebut mengkonfirmasi kehadiran virtualnya, beberapa masih bertanya dengan harapan ‘apakah Hathaway benar-benar datang ke Pulau Dewata?’.
Baca juga:
Acara puncak B20 juga akan menghadirkan sejumlah CEO perusahaan multinasional, yakni CEO, Co-Founder dan Chairman Grab Anthony Tan, CEO Telefonica Brazil Christian Gebara.
Selain itu, bos Twitter Elon Musk telah dikonfirmasi untuk menghadiri KTT B20 sebagai CEO Tesla bersama dengan mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair, yang akan muncul dalam kapasitasnya sebagai ketua Tony Blair Institute for Global Change.