spot_img
Scattering2 iPhone Jadul Ini Sudah Tak Bisa Pakai WhatsApp Mulai Hari Ini

2 iPhone Jadul Ini Sudah Tak Bisa Pakai WhatsApp Mulai Hari Ini

2 iPhone lawas yang masih menggunakan sistem operasi IOS di bawah 12 kini sudah tidak bisa menggunakan aplikasi Whatsapp. 📱

Must read

Jakarta, Mambruks.com- 2 iPhone jadul tak lagi bisa memakai WhatsApp. Aplikasi pesan instan itu menyetop dukungan dan berhenti bekerja di HP Apple berbasis iOS 10 dan 11 mulai hari ini, Senin (24/10).

Sebelumnya pada beberapa bulan lalu, Apple dilaporkan sudah mengeluarkan peringatan WhatsApp akan setop berfungsi di beberapa iPhone lawas per 24 Oktober 2022. Notifikasi diberikan kepada pengguna iPhone yang masih memakai iOS 10 dan 11.

Berikut dua iPhone lawas yang masih menggunakan sistem operasi tersebut yang kini sudah jarang dipakai:

  • iPhone 5
  • iPhone 5c

Baca juga: Harga iPhone 14 di iBox Indonesia, Sudah Bisa Dibeli 28 Oktober

Sistem operasi iOS 14 di iPhone. Foto: Apple

Untuk bisa lanjut memakai aplikasi pesan milik Meta, pengguna diminta melakukan pembaruan di iPhone miliknya ke iOS 12. Sayangnya, update tersebut tak tersedia di iPhone 5 dan iPhone 5s, sehingga pengguna mau tidak mau harus ganti iPhone baru.

“Saat ini, kami menyediakan dukungan untuk dan merekomendasikan penggunaan perangkat berikut: Android yang berjalan di OS 4.1 dan lebih baru, iPhone yang berjalan di iOS 12 dan lebih baru, KaiOS 2.5.0 dan lebih baru, termasuk JioPhone dan JioPhone 2.”

Selain iPhone, WhatsApp juga meminta pengguna HP Android untuk menggunakan sistem operasi minimal versi 4.1 alias Jelly Bean atau yang terbaru. Sementara pengguna JioPhone juga diminta memakai KaiOS minimal versi 2.5.0 atau di atasnya.

Anda dapat membaca berbagai berita-berita teraktual kami di platform Google News.

spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Recent

Popular