Jayapura, Mambruks.Com-Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Papua Lukas Enembe resmi dilantik untuk keempat kalinya mengendalikan Partai Demokrat Papua. Lukas kembali diberi kepercayaan oleh Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono untuk memimpin Demokrat Papua periode 2022-2027. Bagi Lukas ini adalah kepercayaan yang harus dia bayar dengan kerja keras seluruh kader memenangkan Partai Demokrat di Papua.
“Periode ini, saya ambil alih untuk kita menang. Setelahnya saya serahkan kepada kader. Kalau perlu kita menangkan pemilu 2024, dan minimal dapat 3 kursi di DPR RI,” ungkap Lukas saat memberi kata sambutan pelantikan di Hotel Suni Abepura, Kota Jayapura, Papua, Senin (22/8).
Partai Demokrat di bawah kepemimpinan Lukas memiliki catatan kemenangan fenomenal di Papua pada Pemilu 2009 dan 2014. Kekayaan itu menurut Lukas harus dikembalikan pada Pemilu 2024 mendatang. “Kita kembalikan kejayaan Partai Demokrat untuk merebut kursi terbanyak di DPR Papua,” tegas Lukas.
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melantik Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Papua periode 2022-2027. Acara pelantikan itu berlangsung secara daring di Hotel Suni Abepura, Kota Jayapura, Papua, Senin 22 Agustus 2022.
Adapun Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Papua, yakni Lukas Enembe, S.IP, MH dengan Wakil Ketua DR. Yunus Wonda, SH, MH, Boy Markus Dawir, Mustakim HR, Emus Gwijangge, Thomas Sondegau, dan Benyamin Arisoy