spot_img
ScoopHari Pramuka 14 Agustus: Sejarah, Arti Lambang, dan Seragamnya

Hari Pramuka 14 Agustus: Sejarah, Arti Lambang, dan Seragamnya

Must read

Jakarta, Mambruks.com– Hari Pramuka diperingati setiap tanggal 14 Agustus sejak tahun 1961. Perayaan ini merupakan bagian dari sejarah perjuangan bangsa Indonesia dalam memperjuangkan kemerdekaan.

Berdirinya pramuka erat kaitannya dengan bapak pramuka dunia, yakni Lord Robert Baden Powell of Gilwell. Untuk menilik lebih jauh mengenai sejarah pramuka dunia dan Indonesia, arti pramuka, lambang, dan seragamnya, simak penjelasan berikut ini dari IDN Times

Sejarah Pramuka

14 Agustus Hari Pramuka: Sejarah, Arti Lambang, dan Seragamnya

Berdirinya pramuka dilandaskan oleh Lord Robert Baden Powell of Gilwell yang mengembangkan gerakan pendidikan kepanduan untuk pertama kalinya.

Gerakan ini ditujukan untuk membina remaja muda di Inggris yang terlibat tindak kekerasan dan kriminal pada 1907. Pembinaan ini berkembang menjadi gerakan kepanduan. Segala upaya Baden Powell berhasil dituliskan dalam buku Scouting for Boy.

Baca juga: 30 Kata Mutiara untuk Hari Kemerdekaan RI

Sejarah Pramuka di Indonesia

14 Agustus Hari Pramuka: Sejarah, Arti Lambang, dan Seragamnya

Sejarah perkembangan pramuka di Indonesia diawali pada 1912 saat dibentuknya Nederlandsche Padvinders Organisatie (NPO) yang setelah Perang Dunia I berganti nama menjadi Nederlands-Indische Padvinders Vereeniging (NIPV).

Setelah itu, muncul organisasi lainnya yang dipelopori oleh S.P. Mangkunegara VII dengan nama Javaansche Padvinders Organisatie. Ada juga organisasi yang dibangun oleh Budi Utomo, yakni Nationale Padvinderij.

Pada tahun 1928, dibentuk Persaudaraan Antara Pandu Indonesia sebagai bentuk kesatuan organisasi kepanduan di Indonesia. Namun, upaya menyatukan organisasi ini baru berhasil ketika Badan Pusat Persaudaraan Kepanduan Indonesia (BPPKI) menggelar Perkemahan Kepanduan Indonesia Oemoem (PERKINDO) di tahun 1941.

Resmi ditetapkan dalam Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 238 tahun 1961

Sempat mengalami masa-masa sulit, Gerakan Pramuka resmi ditetapkan melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 238 tahun 1961. Keputusan ini menjelaskan bahwa gerakan Pramuka merupakan satu-satunya organisasi kepanduan Indonesia. Keputusan tersebut menghasilkan pelantikan pengurus Gerakan Pramuka di Indonesia.

Selain itu, diadakan juga penganugerahan Panji-Panji Gerakan Pramuka kepada Ketua Kwartir Nasional, Sri Sultan Hamengkubowono IX pada 14 Agustus 1961. Latar belakang inilah yang membuat Hari Pramuka di Indonesia dirayakan setiap 14 Agustus.

Arti Pramuka

Pramuka merupakan sebutan bagi anggota gerakan Pramuka. Kata pramuka adalah singkatan dari Praja Muda Karana yang berarti rakyat muda yang suka berkarya.

Istilah Pramuka pertama kali diperkenalkan oleh Sri Sultan Hamengkubowono IX yang kini dikenal sebagai bapak Pramuka Indonesia. Beliau terinspirasi dari kata poromuko yang memiliki arti ‘pasukan terdepan dalam perang’.

Arti Lambang Pramuka

14 Agustus Hari Pramuka: Sejarah, Arti Lambang, dan Seragamnya

Pramuka memiliki lambang yang khas dengan warna hitam atau cokelat dan kuning. Lambang Pramuka ini adalah bayangan tunas kelapa.

Lambang pramuka diciptakan oleh Sunardjo Atmodipuro dengan makna bahwa seluruh bagian pohon kelapa memiliki manfaat. Dengan lambang tunas kelapa, diharapkan para anggota Pramuka diharapkan dapat memberi banyak manfaat bagi dirinya dan lingkungan sekitar.

Arti Warna Seragam Pramuka

14 Agustus Hari Pramuka: Sejarah, Arti Lambang, dan Seragamnya

Gerakan Pramuka identik dengan warna cokelat. Warna ini hadir di setiap unsur kepramukaan, mulai dari seragam hingga atribut. Warna cokelat dipilih karena identik dengan medan perang.

Pemilihan warna cokelat memiliki tujuan untuk mengingatkan anggota pramuka terhadap jasa-jasa dan semangat pahlawan. Selain itu, warna ini selaras dengan alam Indonesia.

Warna cokelat tua pada rok dan celana menggambarkan warna tanah di Indonesia. Untuk bagian baju yang berwarna cokelat muda pada kemeja, mencerminkan air yang mengalir di seluruh negeri.

Itu dia sejarah lengkap berdirinya organisasi kepanduan pramuka di Indonesia, arti lambang, dan seragam yang identik dengan warna coklat. Selamat Hari Pramuka!

Anda dapat membaca berbagai berita-berita teraktual kami di platform Google News.

spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Recent

Popular